Cari Karya

Senin, 27 Juli 2020

Blurb (Sinopsis) Novel "Abu Mimpi"

Assalamu'alaikum, gaes. Kembali lagi bersama Firdasmanad, blogger abal-abal yang ngepos semaunya kapan aja 🀭. Ok, seperti judulnya, di sini aku mau jelasin isi blurb novel perdanaku! πŸŽ‰

Sebelum masuk ke blurb, kita lihat ini dulu yuk. Jeng jeng jenggg 😁


Open PO Novel "Abu Mimpi"

Yak, apalagi kalo bukan flyer open PO, hehehe. Kuy lah, diorder. Cuma sampai 30 Juli 2020. Awas, nyesel selalu datang di akhir loh. Eits, tapi tenang. Buat kamu yang baru baca info ini bulan Agustus 2020, ditunggu ya, karena aku bakal ngadain open PO kedua!! 🎊. Yang kedua ini jangan sampai lepas lah pokoknya. Karena belum kepikiran buat open PO ketiga nih, hehehe.

Untuk info pemesanan, ada di akhir blog ini ya. Sebelum itu, simak blurb novel "Abu Mimpi", yuk!


Blurb Novel "Abu Mimpi"

Gagal tercipta karena hadirnya mimpi. Bukan mimpi besar layaknya orang-orang mahsyur. Hanya impian umum siswa tingkat akhir SMA sederajat. Lolos PTN. Terkhusus Fatma, melanjutkan pendidikan sesuai potensi diri tanpa membebankan orang tuanya. Hingga kisah kegagalan beruntun itu dimulai.

Pejuang impian. Berisi enam gadis SMA dengan kekonyolannya masing-masing. Apa yang mereka cita-citakan berbeda, tetapi usaha yang menyertai langkah manis mereka sama. Berbagai persiapan kuliah terukir manis dalam bingkai kisah remaja.

Dan laki-laki, tetap turut andil sebagai bumbu cerita. Perkenalkan, Ryan. Siswa kelas XII IPS 1 yang mampu mengoyak hati Fatma. Dengan segala pesona yang entah apa jenisnya, Fatma sering dibuat lupa akan hadirnya Allah.

Nah, gimana nih gaes blurb "Abu Mimpi" enggak kalah kece sama novel-novel yang mejeng di toko buku 'kan? Enggak pake lama, langsung aja order! πŸ€—

Info Pemesanan

Info pemesanan langsung aja DM @firdasmanad di Instagram atau 088808595228 (WhatsApp).

Ok, segitu aja dulu ya untuk blog kali ini. Ditunggu unggahanku selanjutnya πŸ™πŸΌπŸ˜. Wassalamu'alaikum ✨

Jumat, 03 Juli 2020

Cara Membuat SIM C


Halo! Assalamu’alaikum semua. Kembali lagi di blog aku, Karya Firdasmanad! Kali ini aku bukan mau nulis cerpen, kisah islami, atau pengalaman pergi ke pameran buku. Apalagi, di situasi pandemi seperti sekarang yang mana semua pameran buku ganti konsep menjadi pameran buku daring alias online.

Jadi, di sini aku mau cerita tentang pengalamanku “Membuat SIM C”. Kebetulan, banyak juga nih yang penasaran. Gimana sih cara buat SIM C? Oh iya, aku mengikuti prosedur resmi, jadi buat yang berharap cara instan silakan cari di blog lain.

***

Sebelum masuk ke prosesnya, sedikit informasi bahwa aku melakukan rangkaian tahap pembuatan SIM ini di kantor Polres Metro Bekasi Kota dekat RSUD Bekasi pada bulan Juni 2020. Jadi, harap maklum misalkan ada perbedaan di wilayah kamu atau perbedaan peraturan saat kamu membuat SIM. Untuk informasi akurat, silakan kunjungi laman terpercaya atau ke kantor setempat. Karena, semua yang kutulis di sini, hanya berdasarkan pengalamanku di kantor tersebut saat itu.

Pertama yang harus kamu lakukan itu mendaftar. Iya, daftar dong. Daftarnya itu ke situs ini https://antrian.polrestrobekasikota.com/#!/.


Kamu bisa pilih nih mau ikut antrian pagi atau malam. Nah, setelah itu, kamu cukup isi form pendaftarannya. Dan, kamu bisa pilih tanggal kapan kamu mau ke sana. Setelah mendaftar, tampilannya akan seperti ini.


Di kolom kategori kamu pilih pemeriksaan kesehatan SIM baru. 


Pastikan kamu sudah sampai di tempat satu jam sebelum waktu yang ditentukan. Oh iya, jangan lupa untuk mencetak atau print pdf tersebut dan simpan tangkapan layar atau screenshot yang terdapat tampilan QR Code. Jangan lupa pula untuk membawa KTP asli dan fotokopi KTP sebanyak 5-10 buah. 


***

Pada saat hari-H sesampainya di lokasi, kamu langsung pergi ke tempat pemeriksaan kesehatan. Di sana, kamu akan tes buta warna. Sebelum tes, kamu akan diminta berkas berupa pdf pendaftaran, satu fotokopi KTP, dan biaya tes kesehatan (25k). Oh iya, di setiap tahap pendaftaran, kamu akan diminta fotokopi KTP, jadi posisikan fotokopi KTP-mu mudah dijangkau.

Setelah itu, kamu pergi ke lokasi pembuatan SIM utama. Lokasinya sedikit jauh dari tempat pemeriksaan kesehatan. Sebelum masuk ruangan, kamu harus meletakkan KTP asli. Dan kamu akan diberikan semacam kalung ujian seperti saat kita dulu sekolah yang menandakan bahwa kita memang peserta tes SIM.

Lalu, kita akan diarahkan ke tempat pembayaran tes SIM. Pembayarannya berbeda-beda untuk: pembuatan SIM baru, perpanjangan, dan pembuatan SIM A maupun C. Semua berbeda. Biayanya berkisar 100-300k sudah dengan asuransi kecelakaan. Pada saat itu, aku mengantre cukup lama. Mungkin karena pekan pertama atau kedua diberlakukannya new normal.

Lanjut, sesampainya di loket kamu akan diminta membayar sesuai keperluan kamu dan fotokopi KTP. Jika sudah selesai, kamu akan diberi berkas SIM, kartu asuransi kecelakaan, dan kwitansi pembayaran. Berkas SIM itu terdiri dari berbagai kertas yang sudah distreples sejak dari tahap pemeriksaan kesehatan. Di berkas tersebut pula, kamu diminta untuk mengisi formulir.

Untuk mengisi formulir tersebut, dipersilakan untuk mengisi di tempat yang disediakan. Di tempat tersebut pula, ada pulpen yang bisa digunakan. Akan lebih mudah dan cepat jika kamu membawa pulpen sendiri. Panduan pengisian formulir juga dijelaskan di dinding dengan ukuran cukup besar. Kamu bisa mengisi di meja sembari berdiri dengan pulpen gratis atau mengisi di kursi yang disediakan dengan pulpen yang kamu bawa.

Setelah lengkap, kamu masuk ke ruangan lain di tempat tersebut untuk foto close up, tanda tangan, dan penyinkronan data dengan sidik jari. Pada saat itu, aku juga harus mengantre meskipun tidak sepanjang antrean pembayaran. Seperti biasa kamu akan diminta menyerahkan berkas SIM dan akan dikembalikan setelah proses selesai.

Kemudian, kamu harus menyerahkan berkas SIM ke penjaga ruang tes teori tidak jauh dari ruang tersebut. Setelah sesi sebelumnya selesai semua, kamu akan dipanggil beserta rombonganmu untuk melakukan tes teori dengan menggunakan komputer yang disediakan. Kita akan diberi arahan yang menjelaskan teknis pengerjaan soal tersebut.

Teknisnya yakni, soal yang diberikan berjumlah 30 soal dengan pilihan jawaban hanya benar atau salah. Waktu pengerjaan 1 menit per soal dengan soal berbentuk teks, audio, dan visual. Minimal jawaban benar yakni 21 soal. Saat itu, aku benar 22 soal jadi lanjut ke tes praktik. Di dalam ruangan, disediakan headphone untuk mendengar soal audio. Jika sudah selesai, kita bisa langsung keluar untuk lanjut ke tahap tes praktik. Jika belum lolos, harus mengulang tes minggu depan.

Sebelum tes praktik, jangan lupa untuk mengambil kembali berkas SIM dan pergi ke ruang tunggu tes praktik. Di ruang tunggu, kamu pergi ke meja yang ada petugasnya dan menyerahkan berkas SIM. Di sana, kamu harus mengisi beberapa data. Kamu juga akan ditanya motor apa yang akan kamu gunakan dengan pilihan matic atau gigi dan mengisi data di buku yang disediakan.

Saat namamu dipanggil, kamu akan diarahkan untuk ke ruang tes praktik. Alur jalan yang harus dilalui seukuran lapangan voli dengan beberapa model belokan. Peraturan pada saat tes praktik yakni, dilarang menjatuhkan patok dan menurunkan kaki sama sekali. Sedikit informasi alur jalan yang harus dilewati yaitu, jalan lurus, belok kanan, lurus lagi, huruf U, dan angka 8. Setiap patok berjarak sekitar 50 cm±.

Percobaan pertama aku gagal di angka 8 persis di tengah-tengah membentuk angka 8. Karena gagal, aku harus mengulang minggu depan. Seperti peserta lain yang gagal di tahap tes teori atau praktik wajib untuk datang kembali minggu depan pada pukul 8-9 pagi.

***

Seminggu setelahnya aku tes ulang bersama rombongan yang juga pernah gagal. Sebelumnya, aku juga sudah latihan bersama ayahku. Ia memberikan beberapa tips lolos tes praktik SIM C. Pertama, saat belokan tajam, usahakan untuk mengarahkan motor ke ujung garis pembatas antara dua patok. Sehingga, saat membelok akan lebih mudah dan kecil kemungkinan untuk menjatuhkan patok atau menurunkan kaki (ini tuh karena bakal banyak jalan buat gerak gitu loh). Kedua, saat latihan bentuk angka 8 sekecil mungkin di lapangan tanpa menurunkan kaki. Ketiga, lakukan tips kedua berulang-ulang sampai percaya diri. Keempat, lakukan tips pertama saat di tempat tes praktik.

Setelah itu, kamu cukup menunggu SIM jadi di ruang tunggu. Selesai. Semoga beruntung dan semoga pengalamanku ini bermanfaat bagi kamu yang ingin membuat SIM C. Jika masih ada yang ingin ditanyakan silakan bertanya di instagramku @firdasmanad.